17 Rekomendasi Aplikasi Video Call Gratis! Rztekno.Com Sudah tahu aplikasi video call random no banned?Atau ingin tahu aplikasi video call seluruh dunia?
Di era teknologi serba canggih saat ini, video call tidak lagi harus mengeluarkan biaya mahal. Kamu bisa menggunakan sejumlah aplikasi video call gratis berikut ini untuk bersilaturahmi atau pedekate dengan gebetan. Sekarang, untuk berkomunikasi dengan teman atau pacar tidak hanya dapat dilakukan melalui chatting atau telepon saja.
Dengan kemajuan teknologi seperti saat ini, kita bisa menelepon sekaligus melihat wajah mereka atau video call. Jika dulu video call hanya bisa dilakukan melalui aplikasi laptop atau PC, kini bermodalkan smartphone, kamu bisa melakukan video call kapan pun dan dengan siapa pun. Bahkan, kini hampir semua aplikasi pesan instan dan media sosial memiliki fitur video call.
Dengan begitu, silaturahmi dengan kerabat, teman, atau pacar yang berada di luar kota akan lebih mudah bukan? Nah, kali ini kami akan membagikan informasi mengenai sejumlah 17 Rekomendasi Aplikasi Video Call Gratis yang bisa kamu gunakan untuk menghubungi pacar, teman, dan keluarga.
Berikut Daftar Aplikasi Video Call Gratis
1. Aplikasi Video Call Gratis! – Skype
Siapa yang tak kenal dengan Skype ini, Aplikasi video call besutan Microsoft ini cukup populer dikalangan pengguna Android maupun iOS. Bayangkan saja, hingga saat ini jumlah penggunanya telah mencapai angka 1 Milyar, sangat fantastis bukan. Aplikasi ini sendiri memiliki beragam fitur canggih yang bisa kamu nikmati, mulai dari mengirim pesan suara, pesan video, chatting, dan tentu saja video call itu sendiri.
Menariknya, kamu dapat melakukan panggilan video ke 25 orang sekaligus dalam waktu yang bersamaan. Selain itu, Skype juga tidak membatasi penggunanya ketika melakukan video call. Yang mana kamu bisa berinteraksi dengan temanmu melalui panggilan video tanpa batasan waktu. Salah satu keunggulan aplikasi video call yang satu ini yakni kualitas gambarnya yang sangat jernih.
Skype juga tersedia untuk PC, dan Mac. Sehingga kamu dapat berinteraksi dengan teman dan keluargamu kapanpun dan dimanapun.
2. Aplikasi Video Call Gratis – Tango
Tak hanya memiliki kemampuan untuk melakukan panggilan suara dan video saja, Tango juga memiliki beberapa fitur yang cukup handal, seperti mengirim pesan teks, berbagi foto dan video, serta melakukan pembaruan status untuk dibagikan ke temanmu. Melalui fitur pencarian, kamu nantinya dapat menjalin hubungan dengan pengguna lainnya.
Untuk dapat terkoneksi dengan aplikasi ini, kamu tidak hanya mengandalkan paket data saja, tapi kamu juga bisa tetap terhubung menggunakan jaringan Wi-Fi disekitarmu. Hingga detik ini, Tango telah memiliki jumlah pengguna lebih dari 500 juta orang di berbagai penjuru dunia. Sehingga kamu tidak perlu lagi meragukan lagi kualitas aplikasi video call yang satu ini.
3. Aplikasi Video Call Gratis – Viber
Dengan menggunakan Viber, kamu bisa melakukan panggilan video dengan mudah dan cepat ke teman dan keluargamu. Aplikasi yang memiliki jumlah pengguna lebih dari 771 juta ini memiliki tampilan video kualitas HD yang dapat dinikmati melalui jaringan WiFi ataupun paket data seluler.
Selain itu, kamu juga dapat membuat sebuah pesan grup dengan jumlah teman mencapai 200 orang. Nantinya kamu bisa berbagi foto, video, stiker, tautan dan banyak lagi. Disini kamu tidak perlu mendaftarkan email seperti aplikasi sosial media umumnya, namun kamu hanya perlu menggunakan nomor ponsel sebagai ID Viber kamu nantinya. Nah, secara otomatis nantinya ia akan mensinkronkan ke daftar kontak ponselmu.
4. Aplikasi Video Call Gratis – LINE: Free Calls & Messages
Sejatinya LINE memang memiliki keunggulan untuk mengirim pesan teks dengan mudah dan cepat dalam fitur chatting-nya. Namun seiring berjalannya waktu, LINE Corporation juga menambahkan fitur video call, yang mana pengguna dapat melakukan panggilan video berkualitas tinggi secara gratis.
Nah, nantinya kamu tidak perlu lagi repot dalam melakukan panggilan video ke teman atau keluargamu. Asalkan mereka sudah ada di kontak ponselmu, maka LINE secara otomatis akan mencari orang dari kontak ponselmu untuk memudahkan dalam melakukan panggilan video.
5. Aplikasi Video Call Gratis – Google Duo
Google Duo merupakan aplikasi video call besutan Google yang diluncurkan pada pertengahan 2016 silam. Meskipun begitu, aplikasi ini memiliki berbagai kelebihan yang dapat memudahkanmu nantinya, salah satunya yakni tampilan antarmuka atau interface yang simpel.
Kualitas video yang kamu nikmati disini pun tidak main-main, melalui Wi-Fi ataupun jaringan seluler kamu dapat berinteraksi melalui panggilan video berkualitas tinggi atau HD. Aplikasi ini juga menawarkan sebuah fitur yang cukup unik, yakni fitur knock-knock. Dimana nantinya kamu bisa mengetahui siapa yang meneleponmu sebelum kamu menjawab panggilan tersebut, kedengarnnya menarik bukan.
6. Aplikasi Video Call Gratis – BBM
BlackBerry Messenger atau yang kerap disapa BBM pada dasarnya memiliki keunggulan di fitur chatting-nya. Namun seiring berjalannya waktu, BlackBerry Limited. Juga memiliki tambahan sebuah fitur menarik guna mempermudah penggunanya untuk berinteraksi dengan mudah, yakni fitur video call.
Bagaimana caranya? Kamu hanya perlu melakukan menu panggilan ketika kamu sedang melakukan obrolan dengan temanmu, lebih tepatnya menekan tombol bergambar telepon. Nantinya kamu dapat melakukan panggilan video tanpa batasan waktu, dengan gambar yang jernih, baik menggunakan WiFi atau jaringan seluler.
Baca ini: ExpressVPN + Turbo VPN Mod Apk Premium Download Terbaru 2022
7. Aplikasi Video Call Gratis – ooVoo
ooVoo menyediakan beragam fitur menarik yang membantu kamu untuk tetap terhubung dengan teman atau keluarga, seperti pesan teks, pesan suara, hingga melakukan video call. Tak hanya bisa melakukan panggilan video kepada 1 orang saja, aplikasi besutan ooVoo LLC ini mampu menjangkau hingga 12 orang saat melakukan video call dalam waktu yang bersamaan. Nikmati panggilan video berkualitas tinggi pada aplikasi ini, gunakan sekarang juga.
8. Aplikasi Video Call Gratis – Hangouts
Satu lagi nih aplikasi buatan Google yang memiliki fitur video call yang cukup baik selain Google Duo, yakni Hangouts. Tak hanya dapat melakukan panggilan video saja, disini kamu pun dapat mengirim pesan teks, gambar, suara, dan masih banyak lagi. Aplikasi ini sendiri biasanya sudah terinstall secara otomatis di android kamu.
Untuk menggunakannya, tentu kamu harus terlebih dahulu melakukan sign-in menggunakan akun gmail yang masih aktif. Di fitur video callnya, Hangouts ternyata mampu membuat sebuah percakapan berupa panggilan video atau video call hingga 10 orang.
9. Aplikasi Video Call Gratis – imo
imo hadir dengan tampilan atau interface yang lebih simpel namun memiliki berbagai fitur yang handal guna membantu setiap kebutuhanmu. Disini kamu bisa melakukan obrolan dengan teman atau keluarga secara mudah dan cepat, baik itu melalui obrolan pribadi ataupun grup.
Selain itu, aplikasi ini juga dibekali dengan fitur panggilan suara dan panggilan video berkualitas tinggi. Yang mana nantinya kamu dapat melakukan video call berkualitas tinggi dengan gambar yang jernih serta mendukung jaringan 3G, 4G, atau Wi-Fi.
10. Aplikasi Video Call Gratis – fring
Meskipun tak sepopuler aplikasi video call lainnya, fring ternyata memiliki keunggulan yang cukup baik ketika kamu melakukan panggilan video. Dimana aplikasi ini dibekali dengan fitur DVQ atau Dynamic Quality Video. Fitur tersebut nantinya dapat menyesuaikan tampilan video ataupun suara menyesuaikan dengan koneksivitas jaringan ponselmu.
Sehingga jika koneksi internet bagus, maka percakapan ketika melakukan video call akan sangat lancar disertai dengan gambar yang jernih. Aplikasi ini juga mampu menghubungkan 4 orang sekaligus ketika sedang melakukan panggilan video.
11. Aplikasi Video Call Gratis – ZOOM Cloud Meetings
ZOOM Cloud Meetings merupakan sebuah aplikasi yang bisa di andalkan kalau kamu ingin melakukan berdiskusi dengan beberapa orang, tentu saja menggunakan fitur tatap muka videonya. Hebatnya, ia mampu menyajikan tampilan video berkualitas tinggi atau HD sebening kristal.
Menariknya, kamu dapat mengundang hingga 50 orang banyaknya untuk melakukan percakapan berupa video call. Aplikasi besutan zoom.us ini telah digunakan oleh 170.000 organisasi untuk melakukan berbagai percakapan, baik itu mengobrol santai ataupun meetings.
12. Aplikasi Video Call Gratis – Instagram
Aplikasi Instagram kini terdapat fitur video call yang bisa kamu manfaatkan. Kamu bisa mengakses video call lewat instgram lewat fitur Direct Message dengan memilih teman yang akan kamu hubungi. Tak hanya itu, kamu juga bisa membuat panggilan grup lewat video dengan 4 orang anggota lho.
13. Aplikasi Video Call Gratis – Whatsapp
Aplikasi WhatsApp cukup populer dan digandrungi oleh masyarakat Indonesia saat ini. Berbagai kalangan menggunakan aplikasi chat yang juga terdapat fitur video call untuk salah satu fiturnya.
Aplikasi ini dinilai relatif lebih cepat dibanding aplikasi lain atau dengan kata lain tidak memerlukan sinyal yang kuat untuk berkirim pesan. Aplikasi dambaan orang Indonesia ini memiliki fitur video call dengan kualitas gambar dan suara yang bagus dan tidak lelet bergantung dari koneksi data kamu saat itu.
14. Aplikasi Video Call Gratis – WeChat
Aplikasi ini merupakan aplikasi obrolan yang bisa digunakan cross platform termasuk didalamnya ada video call. Wechat menyediakan berbagai fitur unggulan seperti chatting, emoticon, moments, grup chat, video call hingga group call video. Kamu bisa dengan mudah melakuakn video call dengan Hpmu lewat aplikasi ini.
15. Aplikasi Video Call Gratis – Facebook Messenger
Mungkin aplikasi ini sudah tidak asing lagi bagi kamu, karena Facebook Messenger sudah menjadi cukup populer. Facebook Messenger juga dilengkapi dengan fitur video call yang bisa kamu manfaatkan. Aplikasi besutan Facebook ini juga menyediakan fitur chatting yang jadi andalan aplikasi ini, meskipun aplikasi ini lumayan berat untuk dijalankan.
16. Aplikasi Video Call Gratis – Rounds
Meski masing asing terdengar, aplikasi Rounds bisa dibilang cukup simple untuk video call. Untuk bisa video call menggunakan aplikasi ini, kamu hanya perlu masuk dengan akun Facebook dan langsung bisa melakukan video call dengan temanmu. Pada saat chat video, kamu bisa membuka Youtube dan menonton bersama.
17. Aplikasi Video Call Gratis – Kakaotalk
Aplikasi chatting yang populer di Korea Selatan ini bisa digunakan baik di perangkat IOS, Android maupun BlakberryOS. Aplikasi chatting yang mirip dengan Line ini juga ada fitur aplikasi videp call. Kemudahan video call yang ditawarkan oleh KakaoTalk menghasilkan gambar dan kualitas suara yang cukup mumpuni. KakaoTalk juga memiliki fitur suara, group chat, dan dukunga untuk Android Wear.
Itulah tadi pembahasan mengenai 17 Rekomendasi Aplikasi Video Call Gratis di atas, kamu tertarik dengan yang mana? Pilihan tentu ada ditanganmu. Yang pasti, deretan aplikasi di atas adalah yang terbaik dan bisa kamu dapatkan secara gratis pastinya. Semoga bermanfaat dan selamat mencobanya!
Baca juga: Mudah & Tak Ketahuan! Cara Sadap WA Jarak Jauh Tanpa Scan 2022